Rabu, 20 November 2013

Perbedaan Hacking, Cracking, Hijacking dan Carding

Filled under:

Suatu hari, saya pernah berdebat dengan teman sekelas saya di Unindra tentang masalah hacking atau hacker dan cracking atau cracker sampai membuat saya jengkel karena jelas-jelas yang dia maksudkan itu tidak benar.

Dengan pengalaman tersebut, saya mem-posting artikel ini agar tidak ada salah pengertian antara hacker dan cracker atau yang lainnya. Disimak baik-baik ya :)Berikut ini adalah perbedaan Hacking, Cracking, Hijacking dan Carding :D


Hacking

Adalah kegiatan memasuki sistem melalui sistem operasional yang lain, yang dijalankan oleh Hacker.

Ada berbagai macam sistem, misalnya Web, Server, Networking, Software dan lain-lain, atau juga kombinasi dari beberapa system tersebut, tujuanya dari seorang Hacking adalah untuk mencari hole atau bugs pada system yg dimasuki, dalam arti untuk mencari titik keamanan sistem tersebut. Bila seorang Hacking berhasil masuk pada system itu, maka Hacking tidak merusak data yang ada, melainkan akan memperluas kegiatannya di system itu untuk menemukan hal yang lain. Setelah itu akan memberitahukan kepada pembuat atau pemilik dari sistem, bahwa system yang dimiliki mempunyai bugs, hole, scratch dan lain-lain. Ini biasanya bersifat legal.


Cracking

Prinsipnya sama dengan Hacking, namun tujuannya cenderung tidak baik. Pada umumnya cracker mempunyai kebiasaan merusak, mengambil data dan informasi penting dan hal-hal lainnya yang tidak baik. Ringkas kata, kebalikannya dari Hacker. ini bersifat ilegal.


Hijacking

Ini juga berprinsip sama dengan Cracking, akan tetapi hijacker kebanyakan menggunakan alat bantu, software untuk merusak. Tujuannya juga sangat tidak baik selain mengambil data, informasi, sabotase, juga mengambil alih sistem yang di tujunya. Setelah merusak sistem tersebut.


Carding

Sama halnya dengan Cracking & Hijacking. Carder mencari dan mencuri data account (Credit Card, pada umumnya) yang ada di system untuk di pakai sendiri atau bersama tim-nya, dan dalam operasinya biasanya dengan menggunakan alat bantu maupun tidak.

0 komentar :

Posting Komentar